5 Tips Sukses Bekerja Sampingan

DI tengah kebutuhan hidup yang terus mendesak seperti saat ini, tidak sedikit orang mencari peluang untuk menemukan pekerjaan sampingan demi mendapatkan penghasilan tambahan. Akan tetapi, diperlukan keahlian dan kedisiplinan dalam mengelolanya agar kedua pekerjaan tersebut tidak saling berbenturan.

Nah, berikut ini adalah sejumlah tips bagi Anda yang memiliki pekerjaan sampingan selain pekerjaan utama:


1. Pertimbangkan apa yang Anda lakukan. Jika Anda mencari pekerjaan sampingan untuk mendapatkan penghasilan tambahan, ada banyak cara mencarinya tanpa harus menguras energi fisik dan waktu secara berlebihan, ujar Katie Mattson, seorang motivator. Jika memiliki bakat menulis, Anda bisa mencoba menjadi penulis lepas untuk sejumlah majalah atau surat kabar. Pada intinya, coba mencari pekerjaan sampingan yang tidak terlalu banyak menuntut waktu dan tenaga sehingga Anda tidak terlalu kewalahan.
2. Jika mungkin, cari pekerjaan sampingan yang masih bertautan dengan profesi utama atau hal-hal yang Anda gemari. Misalnya, jika seorang pecinta mode dan memiliki selera fesyen yang baik, Anda bisa menawarkan diri menjadi fashion stylist paruh waktu.
3. Sisihkan waktu untuk diri sendiri. Pastikan kedua pekerjaan yang Anda geluti tidak menghabiskan seluruh waktu Anda sehingga tidak memiliki kesempatan untuk beristirahat dan mengisi ulang tenaga.
4. Temukan pekerjaan paruh waktu yang tidak bentrok dengan jadwal pekerjaan utama Anda. Cari pekerjaan sampingan yang memiliki waktu lebih fleksibel, misalnya dapat dikerjakan di akhir pekan atau setelah jam kerja utama Anda.
5. Jujurlah kepada kedua bos Anda tentang pekerjaan ganda yang Anda tekuni. Jelaskan bahwa Anda tidak ingin pekerjaan yang satu mengganggu pekerjaan yang lain. Pertahankan sikap profesional Anda. Jangan mencuri waktu dari pekerjaan utama untuk mengerjakan pekerjaan sampingan, dan begitu pula sebaliknya. Namun, jangan pula melupakan pekerjaan mana yang sebenarnya lebih penting untuk Anda.

NB: Jika anda suka artikel ini, silakan share ke teman FACEBOOK anda. Cukup dengan meng-KLIK link ini !. Terimakasih.

Artikel lain = 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47 48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65 66 67 68 69 71 72

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...